Berita


Eksis Jurnalistik MAN 1 Banyuwangi Hadiri Kemangi Award 2025

Kemangi Award dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) yang ke-79 tahun Kementerian Agama Republik Indonesia berjalan dengan lancar di Aula MAN 2 Banyuwangi, Selasa (14/1/2024). Kemangi Award pertama kali diinisiasi oleh Amak Burhanudin pada tahun 2023. Saat ini Kemangi Award telah menjadi kegiatan rutin tahunan sebagai bentuk penghargaan terhadap individu dan instansi yang menorehkan prestasi di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag) Banyuwangi. 

Kemangi Award 2025 dihadiri Chaironi Hidayat beserta jajaran, penerima penghargaan, dan para tamu undangan. Selain pejabat Kementerian Agama dan jajarannya, Eksis Jurnalistik turut hadir dalam ajang bergengsi Kemangi Award tersebut. Eksis Jurnalistik aktif membuat reportase baik video maupun tulisan.

Kemangi Award 2025 diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran yang dilantunkan oleh Ananda Irma, siswa MAN 2 Banyuwangi. Kemerduan dalam lantunan ayat suci Al-Quran membuat suasana Kemangi Award semakin khidmat. Berikutnya menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Kemenag yang dipandu oleh Paduan Suara IGRA, laporan oleh Fahrurrozi selaku ketua panitia yang dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan terdapat 24 penghargaan yang diberikan kepada mereka yang berprestasi dari unsur-unsur internal dan eksternal mitra Kemenag Banyuwangi. 

Kegiatan dilanjutkan sambutan oleh Chaironi Hidayat selaku Kapala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi. Chaironi Hidayat menyampaikan bahwa Kemangi Award dirancang sebagai kegiatan yang eksklusif, ia berharap setiap unsur di bawah naungan Kemenag Banyuwangi harus bertendensi "Ikhlas Beramal" dalam tindakan.

"Kementerian Agama harus bertakwa dan profesional, kita sedang galakkan salat berjamaah dan tahajud. Tahajud membawa ketenangan, apapun jenis pekerjaannya harus kita tirakati," pesan Chaironi Hidayat.

Kontak

Alamat :

Jl. Ikan Tengiri No.02 Telp.0333-424610 Sobo - Banyuwangi

Telepon :

0333-424610

Fax :

0333-424610

Email :

man1banyuwangi@gmail.com

Website :

http://man1banyuwangi.sch.id/

Media Sosial :

Kalender

Februari 2025

Mg Sn Sl Rb Km Jm Sb
1
2 3 4 5 6 7 8
9 10 11 12 13 14 15
16 17 18 19 20 21 22
23 24 25 26 27 28

PRESTASI MANSAWANGI