
Pelepasan Siswa Kelas XII: Dari Madrasah Mewujudkan Indonesia Emas dengan Semangat Merdeka Belajar
Ball Room El Royal pada Sabtu, 6 Mei 2023 dipenuhi oleh siswa MAN 1 Banyuwangi. Siswa kelas XII Mansawangi yang sudah dinyatakan lulus mengikuti kegiatan wisuda tahun ajaran 2022/2023. Ketua panitia acara wisuda, Desy Piton’s Bunga Pertiwi, menyampaikan bahwa ada sejumlah 349 siswa yang diwisuda, 113 laki-laki dan 236 siswa perempuan.
Acara pelepasan dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Rifky Vadiya Saputra. Pelepasan kelas XII juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi, Amak Burhanudin, dan para tamu undangan. “MAN 1 Banyuwangi merupakan madrasah yang memiliki fasilitas lengkap untuk menunjang prestasi siswa. Jadi, betapa beruntung para alumni yang berproses di MAN 1 Banyuwangi. Setelah lulus dari MAN 1 Banyuwangi tetaplah menjadi insan yang berguna bagi lingkungan sosial dengan tetap mengutamakan iman Islam.” Ke depan MAN 1 Banyuwangi akan segera mendapatkan kesempatan untuk menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar dengan menggunakan SKS sehingga siswa dapat lulus dalam jangka waktu dua tahun.
Kepala MAN 1 Banyuwangi, Abd. Hadi Suwito, juga memberikan wejangan bahwa pelepasan ini menjadi momentum dan langkah awal untuk menapaki kehidupan selanjutnya. Tetap menjadi alumnus yang menjaga nama baik almamater karena madrasah sudah mendampingi berproses selama tiga tahun.
Wisuda yang digelar dengan penuh hidmat ini juga dihadiri oleh para sponsor dari BSI, STIKOM, dan STIKES Banyuwangi. Perwakilan dari wali murid dihadiri oleh Komite Madrasah sebagai bentuk penyerahan kembali siswa ke orang tua siswa. Ahmad Nur Busro selaku Komite Madrasah juga menyampaikan kepada wisudawan untuk terus bermanfaat dan berprestasi dalam ranah kompetensi yang dimiliki (am).