LIMA ATLET MAN 1 BANYUWANGI BORONG PRESTASI DI KEJURKAB KARATE BANYUWANGI
Humas Mansawangi – Kontingen MAN 1 Banyuwangi kembali menunjukkan taringnya di ajang olahraga. Dalam Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Karate Banyuwangi, lima atlet muda madrasah tersebut sukses menorehkan prestasi membanggakan dengan membawa pulang sederet gelar juara dari berbagai kelas.
Datang dengan komposisi atlet dari kelas X hingga XI, tim karate MAN 1 Banyuwangi tampil agresif sejak awal pertandingan. Aksi mereka di gelanggang tak hanya menarik perhatian penonton, tetapi juga mampu menembus dominasi kontingen sekolah lain. Gavan Asyam Saputra (X-9) menjadi salah satu yang paling bersinar dengan memborong dua gelar: Juara 2 Kumite Open -61 kg dan Juara 2 Kumite Festival -52 kg. Disusul Ahmad Robinan Furgon (X-1) yang juga tampil apik dan meraih Juara 3 Kumite Open +61 kg serta Juara 2 Kumite Festival +70 kg.
Prestasi tak berhenti di sektor putra. Silvy Nila Niami (X-6) ikut mempersembahkan medali dengan meraih Juara 3 Kumite Open Putri -55 kg dan Juara 2 Kumite Festival Putri -54 kg. Sementara itu, Rosyiq Rausafikri (XI Saintek 2) tampil solid dan memastikan medali emas lewat Juara 1 Kumite Festival Putra -70 kg. Gaida Mahsa Nurya Putri (X-10) melengkapi dominasi MAN 1 Banyuwangi dengan kemenangan meyakinkan sebagai Juara 1 Kumite Festival Putri -47 kg.
Deretan prestasi ini disambut bangga oleh pihak madrasah. Keberhasilan lima atlet muda tersebut menjadi bukti bahwa pembinaan ekstrakurikuler di MAN 1 Banyuwangi terus bergerak positif. Dengan semangat dan pengalaman baru dari Kejurkab, para atlet diharapkan mampu melangkah lebih jauh menuju ajang tingkat provinsi maupun nasional.