Berita


Semarak MAN 1 Banyuwangi Dalam Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional

Jurnalis Mansawangi - Kamis (02/05/24), Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Banyuwangi peringati Hari Pendidikan Nasional dengan melaksanakan upacara bendera. Seluruh siswa-siswi kelas X dan XI, segenap pendidik dan tenaga pendidikan mengikuti upacara Hardiknas yang dilaksanakan di lapangan madrasah. Meskipun diiringi dengan guyuran hujan yang tak kunjung reda, tidak memadamkan semangat siswa-siswi MAN 1 Banyuwangi untuk mengikuti jalannya upacara sampai selesai.

 

Nurhalimatus Sakdiyah selaku wakil kepala bidang kurikulum menjadi pembina upacara bendera peringatan Hardiknas di MAN 1 Banyuwangi. "Alhamdulillah hari ini kita diberi hujan, namun, orang-orang terdahulu berjuang dengan susah payah demi memperjuangkan pendidikan. Jika kalian basah, saya juga basah, tidak ada bedanya. Inilah momen penting untuk mengenang perjuangan para pahlawan pendidikan kita," ungkapnya.

 

Dalam sambutannya, perempuan yang menjabat sebagai Wakil Kepala Bidang Kurikulum itu juga menekankan pentingnya pendidikan sebagai landasan kemajuan bangsa. Ia mengajak seluruh warga sekolah untuk terus memperjuangkan pendidikan yang berkualitas demi masa depan yang lebih baik, terlebih untuk siswa kelas 11 yang dalam kurun waktu dua bulan akan naik ke kelas 12. Tidak ada waktu untuk bermain-main lagi, begitupun untuk kelas 10 yang akan melaksanakan ujian diakhir bulan Mei.

 

Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional di MAN 1 Banyuwangi tidak hanya sekadar seremonial, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan dalam menghadapi berbagai tantangan pendidikan ke depannya. Hari Pendidikan Nasional tahun 2024 mengusung tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar". Tema tersebut mengajak seluruh elemen bangsa dari peserta didik, pendidik serta masyarakat luas, agar saling membantu mewujudkan perubahan pendidikan di Indonesia. Semoga semangat ini terus berkobar dan mencerahkan dunia pendidikan di Indonesia umumnya dan di Banyuwangi khususnya. (Waf/Hiz)

Kontak

Alamat :

Jl. Ikan Tengiri No.02 Telp.0333-424610 Sobo - Banyuwangi

Telepon :

0333-424610

Fax :

0333-424610

Email :

man1banyuwangi@gmail.com

Website :

http://man1banyuwangi.sch.id/

Media Sosial :

Kalender

Februari 2025

Mg Sn Sl Rb Km Jm Sb
1
2 3 4 5 6 7 8
9 10 11 12 13 14 15
16 17 18 19 20 21 22
23 24 25 26 27 28

PRESTASI MANSAWANGI